Skinfood Rice Mask Wash Off Review

Hai. Setelah beberapa posting sebelumnya hanya seputar toner, essence, dan face wash, rasanya belum komplit kalo tanpa masker. Yap, masker memang produk yang seringkali terlupakan karena pemakaiannya yang membutuhkan waktu khusus, apalagi ada berbagai jenis masker yang pemakaiannya pun juga dengan cara khusus. Macam-macam jenis masker yang ada di pasaran antara lain :
Masker bubuk
Masker krim
Masker gel
Masker clay
Masker tissue/kertas/sheet
Masker overnight
Masker exfoliasi

Bermacam-macam jenis masker dan berbeda juga cara penggunannya. Seperti masker bubuk yang harus dicampur air, masker clay yang ditunggu sampai kering baru di peel-off, masker overnight yang dipakai semalaman saat tidur. Nah, orang kadang jadi males pakai masker karena ribet dan butuh waktu. Padahal masker sendiri merupakan salah satu dari tahapan skincare yang berkontribusi untuk mengeksfoliasi, meremajakan, dan juga menutrisi kulit. Sesuai fungsinya, masker berguna untuk menutrisi kulit dan membantu eksfoliasi sel-sel kulit mati. Jadi, ketika kulit tampak kusam ataupun kurang bercahaya meskipun sudah pakai skincare seabrek, bisa jadi penyebabnya adalah "mask". 
Berbagai brand skincare berlomba-lomba mengeluarkan produk masker yang praktis digunakan dengan efek yang significant. Jadi setelah pakai masker, muka langsung cerah, cling, pori-pori rapet, dst.
Aku pun sebagai konsumen masker punya harapan yang seperti itu, dimana setelah berdiam diri pakai masker selama beberapa menit, setelah masker dihapus berharap kulit cling-bersih-cerah-komedo ilang. Tapi bisa gak sih? Adakah produk masker sehebat itu? Jawaban pastinya jelas gak ada ya girls, karena dalam perawatan kulit butuh ketelatenan dan harus konsisten. Kalaupun bisa langsung mencerahkan  itu cuma efek sekilas dan bukan dalam waktu lama. Jadi intinya kudu sabar, karena kulit juga butuh waktu untuk regenerasi (sekitar 28 hari). 
Anyway, aku ini pecinta masker. Maskeran harus banget dilakukan secara rutin agar kulit mati terangkat, jadi proses regenerasi kulit pun bisa lebih sempurna. Aku suka banget masker terutama yang bentuknya bubuk, cream, dan clay. Dari sebelum kenal essence, toner, serum, aku udah selalu pakai masker. Nah kali ini aku akan coba mereview satu produk masker yang lumayan hype dari Skinfood. Check it out !!!



Brand   : Skinfood
Series   : Rice Mask Wash Off
Content: 100gr
Price     : Rp 90.000 (harga bervariasi di setiap store)

Description
A wash-off mask that transforms skin into a pure and soft texture, and contains rice bran water.

How To Use
After cleansing, gently massage with ample a,ount over dry face avoiding eys and mouth area. Concentrate around nose area and repeat it using grains. Rinse with lukewarm water after 10 to 15 minutes of massage.

Ingredients
Water, cetyl ethylhexanoate, caprylic/capric triglyceride, cyclopentasiloxane, cetyl alcohol, glycerin, propylene glycol, oryza sativa (rice) bran water, stearic acid, polysorbate 80, hydrogenated jojoba oil, glyceryl stearate, PEG-100 stearate, butylene glycol, sorbitan stearate, carbomer, dimethicone, triethanolamine, sodium acrylates copolymer, sucrose cocoate, tocopheryl acetate, disodium edta, methylparaben, imidazolidinyl urea, butylparaben, parfum.



First Impression
My very first impression about this mask was going to be good! Selalu suka sama packagingnya yang classy dan gak mudah tumpah. Ada mika pelindung dibawah tutup juga membantu produk agar tetap higienis. Baunya juga asik parah, wangi soft gak menyengat. Jujur lebih suka baunya yang rice dari pada yang black sugar. Teksturnya lembut semacam krim, kalo dioles ke muka berasa alus banget. Btw, mask ini juga ada scrub butiran berasnya, ukurannya agak gede-gede, enak banget buat massage wajah dan gak mengiritasi kulit. Berhubung ini produk korea, jadi banyak keterangan yang dituliskan pakai hangeul. Tapi petunjuk-petunjuk penting tertulis dalam bahasa inggris yang masih bisa dimengerti kok. 




Does it work for my skin?

Aku beli produk ini udah bulan Maret lalu, jadi sekarang udah 5 bulan lebih. Aku pakai seminggu 1-2 kali, dan sekarang maskernya masih seperempat wadah. hihihi meskipun lumayan pricey tapi super awet karena pakainya seminggu 2-3kali aja. Alhamdulillah dari awal pake ga ada breakout, tekstur scrubnya yang lembut juga aman buat semua jenis kulit karena gak mengiritasi. Setelah pemakaian, kulit lebih bersih dan langsung keliatan cerah banget. Nah ada sedikit noticed untuk masker ini yaitu pas bilas emang kudu sesuai petunjuk yaitu pakai air anget, karena kalo enggak bakal ada rasa licin di wajah dan produk ga terbilas sempurna.
Sebenernya skinfood punya banyak varian masker, tapi aku memang cari masker yang ada scrubnya agar exfoliasinya pun bisa maksimal. Nah aku juga pernah review Skinfood Black Sugar mask yang isinya scrub gula dan super hype sampe sekarang karena ampuh banget buat ngelunturin komedo dan bikin wajah cerah seketika. Silakan baca lagi reviewnya kalo mau dijadikan pembanding yaa.

 
Sekian dulu review kali ini, next kalau udah habis aku bakalan review yang varian strawberry. Ditunggu yaa...

Skinfood Rice Mask Wash Off Review Skinfood Rice Mask Wash Off Review Reviewed by Dini Nh on September 08, 2017 Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.